Author : UnknownTidak ada komentar
Kali ini penulis akan mengajak bunda semua untuk menilik resep Soto Grombyang khas Pemalang. Mengapa dinamai grombyang, karena komposisi soto yang berwarna dan beraneka sehingga dinamai demikian.
Soto Grombyang memakai bahan dasar Sandung Lamur alias brisket. Sandung lamur memang dikenal mngandung kolsetrol, namun bukan berarti tidak mengandung gizi dan manfaat bagi tubuh lho bunda. Diam-diam Sandung Lamur atau Brisket ternyata mengandung mineral, protein, karbohidrat, vitamin B1, B12, asam folat serta lemak. Dan ke-enam unsur gizi tersebut sangat bermanfaat bagi tubuh.
Mineral yang ada dalam sandung lamur berfungsi sebagai pengisi cairan dalam tubuh dan membantu sel-sel darah mengedarkan sari-sari makanan dalam tubuh. Protein dalam sandung lamur bermanfaat dalam regenerasi sel, perkembangan dan pertumbuhannya, selain itu bermanfaat pula dalam penyembuhan luka, pembentukan antibodi, menjaga kesehatan kulit dan rambut. Karbohidrat bermanfaat sebagai sumber enrgi tubuh dan pemberi rasa kenyang, sehingga ketika kita mengkonsumsi sandung lamur kita cepat merasa kenyang. Selanjutnya vitamin B1 dan B12 bermanfaat sebagai sumber energi, memperlancar peredaran darah, mencegah dan mengatasi anemia, memperlancar proses pencernaan, metabolisme tubuh dan kinerja otak. Asam folat dibutuhkan bagi kesehatan janin bagi ibu hamil, dimana asam folat bermanfaat dalam pertumbuhan otak janin. Terakhir lemak bermanfaat dalam membantu tubuh mencerna dan melarutkan vitamin.
Nah lengkap bukan, jika bunda masih merasa khawatir akan kurangnya kandungan gizi dalam masakan sandung lamur, bisa ditambahkan bahan pelengkap lainnya untuk melengkapi asupan gizi dalam masakan.
So anda masih berminat untuk tahu resep dan bagaimana cara membuat Soto Grombyang Pemalang ini bukan? Simak selengkapnya di bawah ini ya.
A) Bahan
B) Bumbu
C) Cara Memasak
Soto Grombyang memakai bahan dasar Sandung Lamur alias brisket. Sandung lamur memang dikenal mngandung kolsetrol, namun bukan berarti tidak mengandung gizi dan manfaat bagi tubuh lho bunda. Diam-diam Sandung Lamur atau Brisket ternyata mengandung mineral, protein, karbohidrat, vitamin B1, B12, asam folat serta lemak. Dan ke-enam unsur gizi tersebut sangat bermanfaat bagi tubuh.
Mineral yang ada dalam sandung lamur berfungsi sebagai pengisi cairan dalam tubuh dan membantu sel-sel darah mengedarkan sari-sari makanan dalam tubuh. Protein dalam sandung lamur bermanfaat dalam regenerasi sel, perkembangan dan pertumbuhannya, selain itu bermanfaat pula dalam penyembuhan luka, pembentukan antibodi, menjaga kesehatan kulit dan rambut. Karbohidrat bermanfaat sebagai sumber enrgi tubuh dan pemberi rasa kenyang, sehingga ketika kita mengkonsumsi sandung lamur kita cepat merasa kenyang. Selanjutnya vitamin B1 dan B12 bermanfaat sebagai sumber energi, memperlancar peredaran darah, mencegah dan mengatasi anemia, memperlancar proses pencernaan, metabolisme tubuh dan kinerja otak. Asam folat dibutuhkan bagi kesehatan janin bagi ibu hamil, dimana asam folat bermanfaat dalam pertumbuhan otak janin. Terakhir lemak bermanfaat dalam membantu tubuh mencerna dan melarutkan vitamin.
Nah lengkap bukan, jika bunda masih merasa khawatir akan kurangnya kandungan gizi dalam masakan sandung lamur, bisa ditambahkan bahan pelengkap lainnya untuk melengkapi asupan gizi dalam masakan.
So anda masih berminat untuk tahu resep dan bagaimana cara membuat Soto Grombyang Pemalang ini bukan? Simak selengkapnya di bawah ini ya.
A) Bahan
- Sandung lamur/ brisket ( 500 gram )
- Kelapa setengah tua ( 1/2 butir )
- Tauco ( 3 sendok makan )
- Bawang goreng ( secukupnya )
- Air matang ( 1500 ml )
B) Bumbu
- Bawang merah ( 6 siung )
- Bawang putih ( 3 siung )
- Kluwek ( 4 buah )
- Garam dan penyedap rasa secukupnya
- Gula merah / jawa sisir ( 3 sendok teh )
- Daun salam ( 2 lembar )
- Serai (3 batang )
C) Cara Memasak
- Kupas kulit kelapa hingga bersih, cuci hingga bersih. Lalu parut kasar. Dan sangrai.
- Ambil isi kluwek.
- Haluskan bawang merah, bawang putih, isi kluwek, garam, dan gula merah hingga halus.
- Keprek batang serai.
- Cuci bersih sandung lamur, lalu rebus sebentar.Angkat dan tiriskan.
- Tuangkan air matang 1500 ml ke dalam panci, masukkan sandung lamur, bumbu yang telah dihaluskan, tauco, daun salam, serai, dan kelapa sangrai. Masak dengan api sedang. Masak hingga mendidih dan sandung lamur benar-benar empuk dan bumbu meresap.
- Jika sandung lamur telah lunak dan bumbu terasa sudah pas, segera angkat dan sajikan dalam mangkuk. Taburi bawang goreng. Bisa disajikan secara campur dengan nasi maupun terpisah.
Artikel Terkait
Posted On : Selasa, 01 Oktober 2013Time : 16.05