Review IMO Tab S88 Smartphone Dual Core

Author : UnknownTidak ada komentar

Pilihan smartphone Android yang beredar di pasar Indonesia kian beragam. Kadang-kadang, orang yang baru ingin beralih dari featured phone ke smartphone dibuat bingung karena banyaknya pilihan. Kalau sudah begini, selain mempertimbangkan duit yang dianggarkan, cara paling mudah menentukan pilihan adalah dengan melihat merek.

Merek-merek besar, seperti Motorola, Samsung, HTC, Apple, Sony dan lain-lain seakan menjadi jaminan kualitas produk. Sementara smartphone buatan China biasanya dipandang sebelah mata, sekalipun jika ditelisik lebih dalam, spesifikasinya nyaris sama dengan ponsel buatan merek-merek yang sudah mapan, namun dijual dengan harga lebih terjangkau.

Pikiran ini pula yang pertama kali muncul tatkala saya menerima IMO Tab S88 Discovery, smartphone vendor lokal dengan prosesor dual-core 1GHz. Apalagi, sang vendor terlihat setengah hati karena hanya mengirim handset dan baterai saja! Setelah mengoperasikan selama sepekan, hari demi hari dugaan bahwa perangkat ini jelek perlahan memudar. Dibanderol Rp1,5 juta, S88 Discovery, layak dipertimbangkan bagi pemula yang ingin beralih menggunakan smartphone. Berikut review lengkapnya.

Tampilan
IMO Tab S88 Discovery berdimensi 130 x 69 x 10.8 mm, dirancang sama dengan kebanyakan smartphone Android yang beredar saat ini, yakni bodi kotak dari bahan plastik dengan lekukan di ke-empat sudutnya. Di sisi kanan terdapat tombol power sekaligus untuk mengunci perangkat, dan tombol  shutter kamera.
IMO S88
Sedangkan di bagian kiri diisi tombol volume.
IMO S88
Audio Jack, port daya dan microUSB ditempatkan di bagian atas. Untuk memancarkan kesan berkelas, IMO juga menambahkan aksen metalik di bodi kiri dan kanan S88.
IMO S88
Layar
IMO Tab S88 Discovery memiliki layar 4,3 inci, yang menurut pengalaman saya masih nyaman digunakan dengan satu tangan. Berdasarkan pengujian, respons layarnya terhadap sentuhan cukup baik, dan maksimal membaca 5 sentuhan. Anda bisa mencobanya dengan membuka setting-developer options dan pilih show touches atau menggunakan aplikas pihak ketiga, seperti AnTuTu.
IMO S88

Layar juga enak dipandang berkat dukungan resolusi 480 x 800 dan kepadatan pixel 240 DPI. Dukungan ini membuat pengalaman bermain game seperti Agent Dash atau menonton video klip di YouTube jadi terasa lebih asyik.
Sayangnya, dalam contoh produk yang saya terima, di bagian atas layar S88 Discovery terlihat pantulan sumber cahaya seperti "bocor", sehingga terkesan pemasangan layar tidak sempurna, atau longgar.

AntarmukaAntarmuka IMO Tab S88 Discovery sudah setara dengan smartphone bermerek. Anda tinggal mengatur tampilan sesuai selera, termasuk memilih aplikasi di home screen. Terdapat 4 tombol navigasi di bagian bawah, yakni home, option, back, dan search.
IMO S88

Prosesor dan Memory
IMO Tab S88 Discovery ditunjang oleh prosesor dual-core ARMv7 1GHz dengan chipset MT6577 buatan MediaTek, dan RAM 512 MB. Ruang penyimpangan S88 tegolong kecil, hanya 2,5 GB. Namun, Anda IMO menyediakan slot microSD hingga 32GB. Sedangkan sistem operasi S88 sudah menggunakan Android 4.0.4 Ice Cream Sandwich.
IMO S88


Fungsi dual-SIM
Seperti kebanyakan ponsel China lainnya, IMO Tab S88 juga dilengkapi dual-SIM card yang bisa diaktifkan secara bersamaan. Fitur ini tidak terlalu istimewa dibanding ponsel lain, yang memungkinkan Anda memilih nomor default untuk berkirim pesan, menggunakan paket data, dan sebagainya.
IMO S88


KonektivitasUntuk mengakses internet, IMO Tab S88 sudah tergolong lengkap dengan dukungan terhadap jaringan GPRS, EDGE, HSDPA dan 3G. Perangkat juga telah dilengkapi WiFi, Bluetooth dan microUSB untuk mensikronisasi data antar perangkat dengan komputer atau perangkat lainnya.

Kamera
Kamera utama IMO Tab S88 Discovery beresolusi 5MP resolusi 640 x 480, sedangkan kamera depan 0,3MP 352 x 288. Untuk menjepret gambar ada dua pilihan, yaitu menggunakan shutter virtual di layar, atau shutter fisik di bagian kanan bawah perangkat. Kamera S88 juga dilengkapi fitur pengambilan gambar multiangle, panorama, filter, auto focus, face detection, self timer, burst shot, dan tentu saja zoom. Jika akan memotret di ruangan minim cahaya, IMO membekali S88 dengan dual flash yang tidak terlalu terang, tapi lumayan membantu pencahayaan.

Saat menggunakan kamera, saya beberapa kali terkendala karena S880 mengeluarkan peringatan "The phone storage does not have enough space. Please release some storage or insert a SD card." Padahal, saat diperiksa, storage internal dan external ponsel tersebut masih banyak terdapat ruang kosong. Sampai berita ini diterbitkan, saya belum menemukan masalah apa yang menyebabkan perangkat ini seolah-olah membaca storage sudah penuh. Sebagai solusi, selama pengujian saya terpaksa menggunakan SD card sebagai penyimpanan default gambar-gambar.

Hasil jepretan IMO Tab S88 cukup memuaskan, bahkan saya jadikan sebagai pelengkap berita peluncuran 5 Smartphone Lenovo beberapa waktu lalu di Jakarta. Jika Anda melewatkan beritanya, berikut saya tampilkan lagi gambar-gambarnya.
IMO S88

Baterai dan speaker
Baterai IMO Tab S88 adalah Li-Ion 1800 mAH  yang mampu stand-by sekitar 6 jam, tergantung pengaturan dan aplikasi yang Anda jalankan.  Speaker IMO Tab S88 terdapat di bagian bawah. Saat mendengarkan musik dengan volume penuh, suaranya terdengar standar saja. Bahkan jika dibandingkan dengan BlackBerry 8520 saya yang tergolong tua. Sebagai solusi, Anda bisa membeli aksesoris headset yang kualitasnya bagus. 
Multimedia
Anda yang gemar musik tidak usah khawatir karena IMO juga dilengkapi pemutar musik dan FM Radio.
IMO S88

Benchmark
Dalam uji Benchmark, saya menggunakan AnTuTu dan Quadrant Standard. Hasilnya tidak terlalu mengecewakan. AnTuTu memberikan skor 5.360 untuk keseluruhan tes, dan menempatkan IMO Tab S88 Discovery dua tingkat di bawah Samsung Galaxy Nexus, yang juga menggunakan prosesor dual-core. Sementara Quadrant Standard memberi skor 2769, yang justru lebih tinggi dua tingkat dibanding Galaxy Nexus. Sebagai informasi, harga Galaxy Nexus saat ini jauh di atas S88, yakni sekitar Rp4 juta.
IMO S88
KesimpulanJika Anda memiliki anggaran terbatas, IMO Tab S88 Discovery layak dipertimbangkan karena harganya cuma RP1.500.000. Berdasarkan pengalaman selama pengujian, dan tes benchmarking, terbukti ponsel merek lokal ini tak sejelek yang dibayangkan.
Sumber www.chip.co.id

Artikel Terkait

Posted On : Minggu, 21 Oktober 2012Time : 15.45
SHARE TO :
| | Template Created By : Binkbenks | CopyRigt By : My Blog | |
close
Banner iklan disini
> [Tutup]