Rangkaian Amplifier 18 Watt IC LA4440 Lengkap

Author : Unknown1 komentar

Skema Rangkaian Amplifier 18 Watt IC LA 4440 Lengkap dengan Toon Control | Oke postingan perdana mengenai skema rangkaian ini saya akan membahas mengenai amplifier atau dengan kata lain penguat suara. Jadi sedikit cerita ya :) Amplifier 18 watt atau ampli la4440 sudah sangat familiar sekali bagi kami anak SMK Teknik Audio Video, karna pada saat kelas 11 SMK kami telah membuat project ini, mulai dari merencanakan hingga pemasangan yang kemudian akan dites.
ampli 18 watt la4440
Gambar jadi amplifier 18 Watt IC LA4440
Bicara mengenai rangkaian, jadi otak dari rangkaian ini tentu saja ada pada ic la4440nya. Yang dimana ampli ini berjenis stereo dan dilengkapi juga dengan tone control (pengatur nada seperti bass, treble, balance, volume dan loudness). Rangkaian ini juga dilengkapi dengan catu daya yang sudah terpasang elko sebesar 2200uF sehingga sangat baik untuk menekan ripple. Nah langsung saja kita lihat skema rangkaiannya.
amplifier 18 watt
Gambar 1. Rangkaian Amplifier 18 Watt IC LA4440
*Silahkan perbesar jika belum jelas.
Perhatikan, karena rangkaian ini stereo (dua rangkaian sekaligus) maka untuk penamaan komponen yang dobel saya beri seperti ini. Misalnya R1 maka komponen kembarannya R1,1 begitu juga R2 komponen kembarannya R2,2 dan seterusnya. Ingat tidak semua komponen ada kembarannya.

Kemudian perhatikan bagian loudnessnya yang telah saya tulis diatas. komponen itu menggunakan saklar pdt 2x3. Terdapat 3 kaki 1,2 dan 3, nah kaki 2 dan 3 ketika tersambung adalah posisi normal. Namun ketika ditekan maka kaki 2 dan 1 yang akan terhubung sehingga loudness akan aktif. Rangkaian ini menggunakan input AC 12V-0-12V atau DC 24V. Perhatikan lubang atau input tegangannya.
2x3

Min buat skemanya pakai apa?
Oooo... saya mendisein skema rangkaian ini menggunakan software cadsoft eagle versi 7.2.0. Saya sendiri dapat skema ini dari guru saya yang memberikan tugas. Kebetulan juga kemarin disuruh dibuat pakai apalikasi eagle ini biar lebih mudah dan cepat, ketimbang menggunakan spidol permanent yang dilukis diatas PCB.
Min kasih bonus layoutnya juga dong! :D Hehe
Hehe bonus ini, saya juga akan memberikan bonus layoutnya juga, jadi sebagai acuan atau paling tidak gambaran bagi kalian yang ingin membuat rangkaian yang sama seperti saya. Layout yang saya buat ini berukuran 12,5 cm x 7 cm kira kira saya segitu. Namun sesuaikan saja. Berikut Tata Letak + Layoutnya:
penjaluran
Gambar 2. Penjaluran

tata letak
Gambar 3. Tata Letak


Daftar Komponen:
No Nama Barang Spesifikasi Jumlah Barang
1 R1,1 6K8 Ohm 2
2 R2,2 5K6 Ohm 2
3 R3,3 1K5 Ohm 2
4 R4,4 10K Ohm 2
5 R6,7 4,7 Ohm 2
6 Potensio VR1 Stereo CT 50K Ohm CT Stereo 1
7 Potensio VR2 50K Ohm Mono 1
8 Potensio VR 3,4 50K Ohm Stereo 2
9 C1,1 10nf 2
10 C2,2 470pf 2
11 C3,3 4,7uf/16v 2
12 C4,4,7,7 22nf 4
13 C5,5 220nf 2
14 C6,6 4,7nf 2
15 C8,9 47uf/16V 2
16 C10 220uf/16V 1
17 C11,12 100uf/16V 2
18 C,13,14 1000uf/16v 2
19 C15,16 100nf 2
20 C17 2200uf/25V 1
21 D1,2 1N4002 2
22 IC LA 4440 LA4440 1

Bagi teman teman yang merasa bahwa gambar skema, penjaluran dan tata letaknya kurang jelas. Silahkan download saja gambarnya dengan Klik Disini. Nahh.. Itulah rangkaian amplifier 18 watt menggunakan ic LA4440 semoga dan bermanfaat, dan selalu kunjungi website kami untuk mengetahui informasi lainnya seputar elektronika.

Status:
Berhasil diujicoba


Artikel Terkait

Posted On : Sabtu, 07 Januari 2017Time : 06.42
  1. mas mohon kirimkan skematik dan layoutnya pada software eagle ya. makasi

    BalasHapus
SHARE TO :
| | Template Created By : Binkbenks | CopyRigt By : My Blog | |
close
Banner iklan disini
> [Tutup]